Makanan Yang Cocok Untuk Bayi Berusia 6 Bulan

pict : pixabay.com
Bayi adalah  makhluk yang paling rentan terserang  berbagai penyakit . Pada usia 1-6 bulan bayi harus diberikan ASi eksklusif untuk meningkatkan imun tubuhnya agar tak mudah terserang penyakit.

Setelah Usia melebihi 6 bulan sudah seharusnya diberikan makanan tambahan untuk mencukupi kebutuhan gizinya, apalagi usia segini anak mulai aktif dan banyak berinteraksi dengan orang sekitar. Sudah seharusnya mereka  diberikan makanan yang sehat . Apalagi untuk makanan pertama yang dikonsumsi bayi  sebagai pendamping ASI eksklusif. Makanan pendamping ASI untuk bayi hendaknya memiliki nutrisi yang sehat dalam bentuk bubur. Karena sistem pencernaan bayi masih belum lancar dan optimal. Selain untuk bayi, makanan sehat untuk Ibu menyusui juga sangat penting untuk kesehatan Ibu dan bayinya.
Sebelum bayi mendapatkan makanan dalam jumlah yang normal, hendaknya harus tetap diberikan ASI, baru setelah mulai dapat makan dalam jumlah yang normal, asupan ASI mulai dikurangi. Ada baiknya dalam meningkatkan jumlah asupan makanan selain ASI di lakukan secara perlahan dan jangan tiba-tiba dalam jumlah takaran yang banyak agar pencernaannya mampu beradaptasi dengan baik. Bayi juga acapkali mengalami sulit untuk di suap, tapi seperti demikianlah karena normalnya seperti itu. Mungkin sibuah hati sudah merasa kenyang dengan makanan yang barunya dan jangan dipaksakan apabila dia menolaknya.

Berikut beberapa jenis makanan yang cocok untuk bayi 6 bulan :
Bubur Susu. Jenis makanan untuk bayi yang sejak dahulu selalu dianjurkan dari masa ke masa adalah dengan memberikan bubur susu. 


pict : pixabay.com
 Lalu bagaiamana cara membuatnya agar lebih baik? Cara pembuatannya cukup mudah, yang Anda butuhkan adalah bahan berupa tepung beras dengan takaran 1 sendok makan, serta susu bubuk sebanyak kurang lebih 200 ml. Kemudian larutkan tepung beras tadi dengan menggunakan susu bubuk. Masaklah dengan api yang sedang hingga mendidih. Atau bisa juga bubur tepung beras dicampur dengan beberapa sendok ASI ini tentu lebih sehat.
Jus Buah / Sayur. Tak hanya orang dewasa bayi juga membutuhkan asupan serat. Serat pada makanan sangat membantu sistem pencernaan bayi, untuk mencegah diare bahkan sembelit. Kita bisa mengenalkan beberapa buah yang aman bagi pencernaan bayi seperti Alpukat, Peer, Apel, Jeruk bisa kita kenalkan dengan sedikit perasan pada buburnya. Untuk sayuran kita bisa membuat bubur kentang untuk mempercepat perkembangan bayi 6 bulan.  Variasi makanan bagi bayi hanya cukup disarankan agar bayi tidak merasa bosan karena selalu mengkonsumsi makanan yang itu saja. Jenis makanan ini adalah makanan padat pertama yang sebaiknya diberikan untuk bayi
Biskuit Bayi. Biskuit bayi juga bisa di berikan sebagai selingan. Selain menambah asupan dan varian rasa juga untuk melatih sistem motorik kasar anak. Dengan diberi biskuit ia belajar menggenggam, dan merangsang pertumbuhan gigi bayi.

Apasih menu pertama yang bunda berikan ketika anak membutuhkan makanan pendamping ASI?. Sharing yuk..

Posting Komentar